Elf Rombongan Anak Yatim Tabrak Tebing di Ciloto Cipanas Cianjur, 4 Tewas di Lokasi dan Belasan Lainnya Terluk

- 24 Oktober 2023, 17:28 WIB
Kondisi mobil elf yang membawa puluhan anak yatim dari Tanggerang saat akan dievakuasi petugas di lokasi kejadian Kampung Mislar, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Selasa 24 Oktober 2023.
Kondisi mobil elf yang membawa puluhan anak yatim dari Tanggerang saat akan dievakuasi petugas di lokasi kejadian Kampung Mislar, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Selasa 24 Oktober 2023. /Portal Bandung Timur/dani jatnika/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Kecelakaan lalu lintas menimpa rombongan anak yatim dari Rumah Yatim Dhuafa Al-um, Tangerang di Jalan Raya Ciloto Kampung Mislar, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Selasa 24 Oktober 2023. Kabar terakhir kecelakaan lalu lintas yang terjadi sekitar pukul 02.30 WIB dini hari mengakibatkan 4 orang meninggal dan puluhan lainnya luka-luka akibat mobil elf yang ditumpangi di duga mengalami rem blong dan menabrak tebing.

Dalam keterangannya  kepada awak media Kasat Lantas Polres Cianjur, AKP Adhi Prasidya mengatakan bahwa kecelakaan tersebut berawal mobil elf bernomor polisi B 7079 TXA membawa rombongan anak-anak Yatim dari Tangerang. Tiba di lokasi kawasan Kampung Mislar, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, rem kendaraan tidak berfungsi hingga menabrak tebing.

Baca Juga: Bawaslu Cianjur Ancam Copot Alat Peraga Kampanye Langgar Aturan

“Akibat kecelakaan itu ada empat orang meninggal dunia, enam orang luka berat dan sebanyak 15 korban lainnya luka ringan. Seluruh korban sudah dibawa dan mendapatkan penanganan di RSUD Cimacan, Cipanas. Ini merupakan rombongan dari Rumah Yatim Dhuafa Al-um, Tangerang," terang AKP Adhi Prasidya.

Menurut AKP Adhi Prasidya, Polres Cianjur dibantu Polda Jawa Barat melakukan olah tempat kejadian perkara untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut. "Tadi baru saja melakukan olah TKP, dugaan sementara memang akibat rem blong. Tapi kita tunggu dulu hasil pemeriksaan selanjutnya," pungkas AKP Adhi Prasidya. (dani jatnika)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x