Warga  Pasang Spanduk Berharap Sekolah Segera Dibangun

- 10 Agustus 2021, 07:10 WIB
Warga Desa Bojongloa Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung memasang spanduk di atas lahan bakal calon pembangunan sekolah SMPN dan SMAN  dengan harapan pembangunan segera dilaksanakan.
Warga Desa Bojongloa Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung memasang spanduk di atas lahan bakal calon pembangunan sekolah SMPN dan SMAN dengan harapan pembangunan segera dilaksanakan. /Portal Bandung Timur/neni mardiana/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Berharap pembangunan sekolah SMP Negeri  dan SMA Negeri segera terealisasi di Desa Bojongloa Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung, sejumlah elemen masyarakat Rancaekek memasang spanduk di lokasi tanah bakal pembangunan. Dampak dari sistem rayonisasi penerimaan siswa didik membuat warga di Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung kesulitan untuk mendapatkan pendidikan ke jenjang SMP dan SMA.

“Pemasangan spanduk di lahan bakal calon pembangunan sekolah SMP dan SMA Rancaekek ini menunjukan bukti kepedulian sekaligus harapan warga akan dunia pendidikan. Warga benar-benar menginginkan adanya sekolah negeri di wilayah mereka, karena akibat sistim rayonisasi selama ini warga Rancaekek, khususnya di Desa Bojongloa selain harus menempuh jarak jauh juga tidak ada yang bersekolah di negeri,” ujar Cecep, tokoh masyarakat Rancaekek.

Disampaikan Cecep dan sejumlah tokoh masyarakat lainnya, keinginan adanya sekolah SMP dan SMA negeri di Rancaekek merupakan murni aspirasi dari masyarakat. “Karenanya dari awal hingga saat ini kita terus mengawal terhadap rencana pembangunan sekolah SMP dan SMP sebagaimana aspirasi yang pernah warga sampaikan pada Bupati Bandung Kang Dadang Supriatna,” ujar Cecep.

Baca Juga: PPKM Level 4 Lanjut, Pasien Covid Sembuh Meningkat, Angka Kasus Covid Menurun

Secara terpisah, Anggota DPRD Kabupaten Bandung  Yayat Sudayat, membenarkan terkait pemasangan spanduk di lahan bakal calon pembangunan sekolah SMP dan SMA merupakan bentuk aspirasi dan keinginan dari warga akan dunia pendidikan. “Sebelum melaksanakan pemasangan spanduk yang merupakan bagian dari sosialisasi akan dibangun sekolah baru (SMPN dan SMAN) di lahan tersebut, sebelumnya sudah komunikasi dengan Bupati Bandung HM Dadang Supriatna,” ujar Yayat Sudayat, anggota DPRD Kabupaten Bandung dari Fraksi Partai Demokrat

Disampaikan Yayat Sudayat, keinginan masyarakat Rancaekek, khususnya Desa Bojongloa menunjukan bahwa warga desa ingin maju dan setara dengan daerah lain dalam dunia pendidikan. “Bukan hanya masalah biaya yang harus dikeluarkan karena harus sekolah di tempat yang jauh atau bersekolah di sekolah swasta, tapi lebih dari itu, masyarakat juga ingin anak-anak mereka maju dalam dunia pendidikan,” tegas Yayat Sudayat, yang berharap pembangunan sekolah dapat segera terealisasi. (neni mardiana)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah