HTC Bantu Kaum Jompo di Pacet

- 12 Agustus 2021, 07:31 WIB
Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bandung H. Tarya Witarsa saat menyerahkan paket sembako kepada kaum jompo di Desa Maruyung Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung.
Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bandung H. Tarya Witarsa saat menyerahkan paket sembako kepada kaum jompo di Desa Maruyung Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung. /Portal Bandung Timur/neni mardiana/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Merayakan Tahun Baru Islam 1443 H, Tim HTC (Haji Tarya Center) membagikan sejumlah paket sembako kepada ratusan jompo di Desa Maruyung Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung. Pemberian sembako kepada jompo merupakan upaya HTC sebagai bentuk kepedulian membantu meringankan warga pada masa Covid-19.

Dalam kesempatan tersebut Ketua Tim HTC H. Yana Suryana, S.Pd.I  mengatakan, pembagian sembako yang dilakukan oleh HTC ini merupakan kepedulian terhadap para jompo dan dhuafa.  "Ini merupakan momentum tahun baru Islam yang kita rayakan dengan bentuk kepedulian terhadap para jompo dan dhuafa. Sebagaimana spirit keislaman yakni amal sosial," ujar Yana Suryana kepada Portal Bandung Timur  di Pacet, Rabu siang.

Hal itu pula, lanjutnya sekaligus rangkaian kegiatan lanjutan dari berbagai kegiatan HTC di wilayah Kabupaten Bandung, salah satunya vaksinasi di Baleendah. 

Baca Juga: Kota Bandung, Satu dari Empat Kota yang Mendapatkan Diskresi

"Kegiatan HTC bukan saja bergerak dalam amal sosial, akan tetapi dalam kegiatan pandemi pun kami melakukan vaksinasi pertama di Baleendah dan minggu ini akan dilakukan vaksin kedua. Hal itu bertujuan untuk meringankan beban pemerintah pula dalam mengatasi wabah pandemi ini. Kami bersama Haji Tarya Witarsa berkomitmen untuk membantu meringankan beban pemerintah dalam masa PPKM darurat yang berkepanjangan," tutur Yana. 

Sementara itu, Ketua DPAC PKB Kecamatan Pacet Arif Abdurrahman, mengucapkan banyak terima kasih atas nama warga khususnya kepada H. Tarya Witarsa atas kepeduliannya kepada warga Pacet. 

"Kami merasa bersyukur ada Kang Haji Tarya bersama Tim relawan mau keringkan beban jompo dan dhuafa. Ke depan semoga kegiatan ini bisa dilakukan oleh seluruh stackeholder di masa pandemi ini," pungkasnya. (neni mardiana)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah