Jadwal Sholat Kota Bandung dan Sekitarnya 5 Rabiul Awal 1444 Hijriah, Sabtu 1 Oktober 2022

- 1 Oktober 2022, 04:00 WIB
Sholat merupakan kewajiban bagi setiap kaum muslim yang sudah ditetapkan  waktunya.
Sholat merupakan kewajiban bagi setiap kaum muslim yang sudah ditetapkan waktunya. /Portal Bandung Timur/ hp siswanti/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Sholat merupakan perintah kedua setelah mengesakan atau mentauhidkan Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Sebagaimana dalam Al Bayyinah, yang artinya berbunyi; “Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama yang lurus, dan supaya mereka mendirikan shalat dan menunaikan zakat dan yang demikian itulah agama yang lurus.” 

Dalam Al Quran surat Al Muminun ayat 1 hingga 9, Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman  yang artinya berbunyi,  “Sesungguhnya beruntunglah orang-orang yang beriman, (yaitu) orang-orang yang khusyu’ dalam sholatnya, dan orang-orang yang menjauhkan diri dari (perbuatan dan perkataan) yang tiada berguna, dan orang-orang yang menunaikan zakat, dan orang-orang yang menjaga kemaluannya, kecuali terhadap isteri-isteri mereka atau budak yang mereka miliki.

Maka sesungguhnya mereka dalam hal ini tiada terceIa. Barangsiapa mencari yang di balik itu maka mereka itulah orang-orang yang melampaui batas. Dan orang-orang yang memelihara amanat-amanat (yang dipikulnya) dan janjinya. Dan orang-orang yang memelihara shalatnya.”

Baca Juga: Gempa Dangkal Berkekuatan Magnitudo 6.0 Guncang Tapanuli Utara

Dikatakan Ustad Didi Saefulloh, ada banyak dalil-dalil dalam alquran maupun hadist yang menyerukan pentingnya mengerjakan sholat bagi setiap umat Muslim. Sholat merupakan ibadah sangat agung kedudukannya dalam agama Islam.

“Sedemikian mulianya ibadah shalat yang harus dikerjakan oleh setiap muslim.  Maka kerjakankan shalat sebagaimana waktu-waktunya yang telah ditetapkan,” ujar Ustad Didi Saefulloh salah seorang pemuka agama di Palasari Kecamatan Cibiru Kota Bandung dalam salah satu kesempatan.

Berikut jadwal sholat untuk wilayah Kota Bandung dan sekitarnya, 5 Rabiul Awal 1444 Hijriah/ 1 Oktober 2022 Masehi;

Imsyak  : 04.10 WIB

Subuh    : 04.20 WIB

Terbit    : 05.33 WIB

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x