Gempa Bumi Hingga Pagi Ini Jawa Barat di Guncang 3 Kali, Gempa di Kota Banjar Mengagetkan

- 28 Maret 2024, 11:14 WIB
Peta pusat gempa bumi Kota Banjar Jawa Barat, Kamis 28 Maret 2024
Peta pusat gempa bumi Kota Banjar Jawa Barat, Kamis 28 Maret 2024 /Tangkapanlayar Instagram @bmkgwilayah2/

PORTAL BANDUNG TIMUR – Tiga wilayah di Jawa Barat, Kamis 28 Maret 2024 di guncang gempa bumi. Selain Kabupaten Bandung dan Kabupaten Sukabumi yang setiap hari di guncang gempa, Kota Banjar juga pada Kamis 28 Maret 2024 di guncang gempa bumi.

Sebagaimana pesan yang diterima Portal Bandung Timur dari Asep Triadi melalui pesan WA. “Astagfirullah Banjar kabagian gempa bumi oge Kang, mugia taya korban jiwa sareng kateterasan,” demikian pesan di WA menjelang sahur.

Menurut Asep akibat getaran yang dirasakan cukup kuat sebagian warga yang sudah bangun berhamburan ke luar rumah. Warga beberapa saat memilih berkumpul di jalan karena khawatir akan terjadi gempa bumi susulan.

Baca Juga: Gempa Bumi Kabupaten Pangandaran Jawa Barat Minggu 24 Maret 2024 Magnitudo 4.7 Terasa hingga Jawa Tengah

Menurut Asep, sepengetahuan dirinya gempa yang dirasakan sama cukup keras terjadi pada tahun 2018. "Kalau tidak salah gempa cukup keras seperti tadi tahun 2018, selama ini hanya merasakan gempa kecil kalau ada gempa di Pangandaran," kata ASep melalui pesan WAnya.

Berdasarkan informasi dari media sosial BMKG Wilayah II Tanggerang, @bmkgwilayah2, gempa bumi tektonik yang melanda wilayah Kota Banjar Jawa Barat  terjadi pada pukul 01.52 WIB. Gempa bumi berkekuatan magnitudo 2.8 berpusat di darat dikedalaman 8 kilometer atau masuk katagori gempa bumi dangkal.

Sementara episenter gempa bumi berada di  koordinat 7.34 derajat Lintang Selatan dan 108.52 derajat Bujur Timur. Pusat gempa bumi berjarank 3 kilometer dari pusat pemerintahan Kota Banjar  di Banjar Patroman. Hingga pukul 08.00 WIB belum ada keterangan lebih lanjut tentang informasi gempa bumi yang dirasakan warga Kota Banjar Jawa Barat.

Baca Juga: Gempa Bumi Tektonik Minggu 24 Maret 2024 Guncang sejumlah Wilayah Jawa Barat

Dua peristiwa gempa bumi lainnya yang melanda wilayah Jawa Barat, Kamis 28 Maret 2024, terjadi di Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. Gempa bumi dirasakan pada pukul 00.20 WIB dengan kekuatan magnitudo 3.1, yang berpusat di laut Samudera Hindia pada kedalaman 10 kilometer dengan episenter di koordinat 7.81 derajat Lintang Selatan dan 106 derajat Bujur Timur.

Gempa bumi juga dirasakan masyarakat di wilayah Kabupaten Bandung Jawa Barat pada pukul 03.24 WIB. Gempa dengan kekuatan magnitudo 2.6 dikedalaman 31 kilometer berpusat di laut berjarak 111 kilometer Barat Daya pusat pemerintahan Kabupaten Bandung di Soreang.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno

Sumber: Instagram @bmkgwilayah2


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x