Harga Cabai Sama Pedas di Sejumlah Kabupaten Kota Jawa Barat

- 11 Juni 2022, 20:59 WIB
Harga cabai disejumlah wilayah Jawa Barat hampir sama Rp100 ribu per kilogram.
Harga cabai disejumlah wilayah Jawa Barat hampir sama Rp100 ribu per kilogram. /Portal Bandung Timur/hp siswanti/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Dalam satu pekan terakhir harga cabai di sejumlah kota dan kabupaten di Jawa Barat mulai naik. Di sejumlah daerah harga cabai mulai menyentuh Rp100 ribu per kilogram.

"Setiap seminggu sekali di hari Kamis kami terjun ke tujuh pasar tradisional dan ke tujuh toko ritel modern untuk memantau komoditas bahan makanan di sana. Ternyata harga sejumlah komoditi mulai beranjak naik,” ujar Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung, Elly Wasliah kepada wartawan.

Dikatakan Elly Wasliah, sejumlah komoditas seperti telur, daging ayam, gula pasir, minyak curah, bawang merah maupun bawang putih mulai beranjak naik. “Bahkan cabe merah tanjung maupun cabe rawit, naiknya lumayan tinggi, yang biasanya normal Rp25 ribu hingga Rp30 ribu kini sudah menyentuh Rp100 ribu per kilo gram,” ujar Elly Wasliah.

Baca Juga: Polresta Bandung Akan Lakukan Ini Saat Prosesi Pemakaman Eril

Kenaikan sejumlah komoditas di Kota Bandung menurut Elly Wasliah bukan dikarenakan menjelang hari besar Idul Adha, namun karena faktor lain. Selain kurangnya distribusi akibat belum masa panen, juga akibat faktor cuaca.

Harga cabai yang mencapai Rp100 ribu per kilo gram juga terjadi di Kabupaten Cianjur dan Kabupaten serta Kota Sukabumi. Bahkan harga cabai merah yang dua hari sebelumnya Rp35 ribu, kini sudah berubah menjadi Rp100 ribu

“Padahal seperti halnya Kabupaten Bandung, Kabupaten Cianjur maupun Sukabumi dikenal sebagai pemasok cabai untuk sejumlah pasar induk di wilayah di Jawa Barat, DKI Jakarta dan Banten. Anehnya setiap di daerah lain naik,  harganya di Cianjur juga ikut-ikutan naik bahkan sekarang selangit,” ujar Nono seorang pedangan di Pasar Induk Cipanas Cianjur.

Baca Juga: Sarmuchi, Ajang Hajatan Musisi Kota Cimahi

Bukan hanya cabai, menurut Nono, harga bawang merah juga di Cianjur mengalami kenaikan dari sebelumnya Rp30 ribu per kilogram kini Rp60 ribu per kilo gram. Sementara tomat yang sebelumnya hanya Rp1.500 sampai Rp2.500 per kilogram, kini merangkak naik jadi Rp15 ribu atau 10 kalilipatnya.

Sementara Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (Diskumindag) Kota Sukabumi yang melakukan pemantauan menemukan sejumlah harga komoditas mengalami kenaikan. “Kenaikan sayuran diakibatkan kurangnya pasokan karena gagal panen dan faktor cuaca,” terang Kepala Seksi Pengawasan Barang Diskumindag Kota Sukabumi, M Rifki.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x