Kang Oing Siti Choiriah, Masa Muda Tidak Akan Datang Dua Kali, Beri Manfaat Bagi Orang Lain 

- 18 Juli 2021, 17:43 WIB
Siti Choiriah yang dikenal dengan nama Kak Oing mendirikan Mumtaz Private Teacher untuk mengisi masa mudanya dengan memberi manfaat pada orang lain.
Siti Choiriah yang dikenal dengan nama Kak Oing mendirikan Mumtaz Private Teacher untuk mengisi masa mudanya dengan memberi manfaat pada orang lain. /Foto : Istimewa

PORTAL BANDUNG TIMURSambil menyelam minum air. Belajar sambil mengajar. Kuliah sambil mengajar les privat.

Sebut saja Kak Oing. Wanita berusia 23 tahun yang memiliki nama lengkap Siti Choiriah adalah seorang wanita muda berkacamata dengan hijab yang menutupi ujung kepala hingga sikunya. Hal ini membuatnya terlihat anggun dan dewasa.

Kak Oing merupakan salah satu alumnus dari Pesantren Tahfidz Daarul Qur’an, salah satu pesantren milik Ustadz Yusuf Mansur pada tahun 2017.  Dan, saat ini Kak Oing sedang melanjutkan pendidikan jenjang Strata-1 (S1) di Universitas Prof. Dr. Hamka (UHAMKA) Fakultas Ekonomi dengan Program Studi Manajemen.

Bagaikan mendapatkan kunci untuk membuka sebuah pintu, menjadi mahasiswa membuat Kak Oing berfikir untuk tidak hanya belajar. Tetapi inilah waktu baginya untuk berbagi, mengamalkan ilmu yang telah ia pelajari kepada orang lain.

Baca Juga: Pencairan Bantuan Subsidi Upah Bagi Pendidik dan Tenaga Pendidik Diperpanjang Hingga 30 Juli 2021

Kecintaannya kepada anak-anak membuat ia berfikir untuk mengambil profesi sebagai guru les privat bagi anak-anak. “Saya memilih untuk menjadi guru les privat agar saya dapat menyalurkan ilmu yang sudah saya pelajari,” cerita Kang Oing saat disambangi di rumah Kak Oing sendiri, yaitu di Jl. Masjid Daarut Taqwa No. 03, Krukut, Kecamatan Limo, Kota Depok yang juga menjadi tempat lembaga les privat Mumtaz Private Teacher.

Sejak masa pandemi, sistem belajar tatap muka di sekolah-sekolah diganti dengan belajar online di rumah masing-masing. Hal ini membuat banyak orang tua merasa keberatan sehingga mereka memilih untuk memanggil guru les privat ke rumah.

Merasa terpanggil dengan keadaan tersebut, Kak Oing memutuskan untuk membuat sebuah lembaga yang dapat memenuhi keinginan orangtua tersebut.  “Karena saat pandemi banyak sekolah yang online, untuk memenuhi keinginan para orang tua dan juga kebutuhan anak (siswa) agar lebih maksimal dalam belajar, maka saya memutuskan untuk mendirikan sebuah lembaga yang dapat menyediakan guru les privat,” jelas Kak Oing.

Baca Juga: Nadiem Makarim, PTM Bukan Sekolah Tatap Muka Biasa

Dengan tekad yang kuat, diiringi ikhtiar dan tawakal, pada awal bulan Juli 2020 Kak Oing berhasil mendirikan sebuah lembaga les privat yang diberi nama Mumtaz Private Teacher. “Kata Mumtaz diambil dari kata bahasa Arab yang memiliki arti terbaik, sempurna, dan istimewa,” jelas Kak Oing.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah