Wow, Mulai Hari Ini Senin 24 Januari 2022 Mobil Sudah Bisa Ngaspal di Tol Cisumdawu Seksi 1

- 24 Januari 2022, 02:00 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil bersama Atalia Praratya  bersama rombongan menjajal ruas tol Cisundawu Seksi 1 Cileunyi Rancakalo pada beberapawaktu lalu.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil bersama Atalia Praratya bersama rombongan menjajal ruas tol Cisundawu Seksi 1 Cileunyi Rancakalo pada beberapawaktu lalu. /Foto : Satker Cisundawu/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Flyer berisi  pengumuman terkait peresmian dan pengoperasian Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Damuan ( Cisumdawu) Seksi 1 ruas Cileunyi Rancakalong. Beredar di WhatsApp Grup dan platform media sosial lainnya bahwa Senin 24 Januari 2022 Cisundawu Seksi 1 Cileunyi Rancakalong sudah dapat dilewati kendaraan alias sudah beroperasi.

Terkait kabat tersebut  Kepala Satuan Kerja (Satker) Jalan Tol Cisumdawu, Vidi Ferdian, saat dihubungi Portal Bandung Timur semalam  membenarkan, pengoperasian Jalan Tol Cisumdawu akan dilaksanakan Senin 24 Januari 2022.  “Benar, yang akan dioperasikan Tol Cisumdawu Seksi 1 Cileunyi Rancakalong sepertinya  Pak Gubernur,” terang Vidi Ferian melalui pesan singkatnya.

Terkait kedatangan menteri, Vidi tak bisa menjawab, dangan alasan belum menerima kabar. Sebelum ruas tol Cisumdawu seksi 1  tersebut digunakan untuk umum, terlebih dahulu.

Baca Juga: Pemberhentian Bripka Randy Bagus Tinggal Tunggu Waktu    

Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta-Jawa Barat bersama Direktorat Jalan Bebas Hambatan dan Kementerian Perhubungan  17-18 Januari 2022 lalu telah  melaksanakan Uji Laik Fungsi.

Tujuan dari Uji Laik Fungsi tersebut untuk memastikan bahwa jalan tersebut memenuhi syarat Uji Laik Fungsi sesuai dengan Peraturan Menteri PUPR Nomor 11 tahun 2010.

Bahwa jalan yang akan digunakan untuk umum harus aman dan laik fungsi dari sisi keamanan, keselamatan dan kenyamanan bagi penggunanya.

Diberitakan sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebutkan, operasional Tol Cisumdawu Seksi 1 akan dilaksanakan di bulan Januari 2022. Secara keseluruhan tahapan proyek pengerjaan Tol Cisumdawu sudah mencapai lebih dari 90 persen.

Baca Juga: Update, Kasus Covid-19 Nasional per Minggu 23 Januari 2022

“Bahkan, akhir Januari tahun ini ada sebagian yang dibuka untuk umum, yakni seksi satu,” kata Ridwan Kamil kepada wartawan di Kantor Proyek Satker Tol Cisumdawu, Senin 10 Januari 2022 lalu.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x