Hujan Sejak Dinihari di Jumat Pertama Bulan Rajab, Lakukan Ini

- 19 Januari 2024, 06:49 WIB
Hujan sepanjang Jumat 19 Januari 20024 dini hari merupakan pintu rahmat dan berkah dari Allah Subhanahu Wa Ta'ala.
Hujan sepanjang Jumat 19 Januari 20024 dini hari merupakan pintu rahmat dan berkah dari Allah Subhanahu Wa Ta'ala. /Portal Bandung Timur/

PORTAL BANDUNG TIMUR – Hari ini bertepatan dengan tanggal 7 Rajab 1445 Hijriah atau Jumat 19 Januari 2024, yang merupakan Jumat pertama di bulan Rajab, hujan mengguyur sejumlah wilayah Kota Bandung  dan sekitarnya sejak dini hari. Hujan tidak henti-hentinya mengguyur membuat udara terasa dingin hingga menusuk ke tulang.

Bagi sebagian banyak kembali menarik kembali selimut tidur lelap merupakan kenikmatan yang sangat luar biasa. Namun ada banyak yang menikmati hujan sebagai rejeki yang datangnya langsung dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

Mengutip dari Dar al-Kutub al-Ilmiyyah, Imam Abu Bakr al-Thuthusyi al-Andalusi, al-Du’a al-Ma’tsur wa Adabuhu wa Ma Yajibu ‘ala al-Da’i Itya’nuhu wa Ijtinabuhu, Diriwayatkan (Imam) Muslim dalam kitab Shahihnya, dan (Imam) Abu Dawud, dari Anas, ia berkata: Nabi ketika melihat hujan, beliau membuka bajunya. (Riwayat lain dari Imam) Abu Dawud, (Anas) bekata: Nabi menyingkap pakaiannya hingga terkena guyuran hujan. Kami berkata: Ya Rasulullah, kenapa tuan berbuat seperti ini? Rasulullah menjawab: Karena hujan merupakan rahmat yang diberikan Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

Baca Juga: Doa Nabi Adam Allaihissalam Memohon Ampunan

Dalam hadist riwayat Imam Abu Dawud, Imam Al Tirmidzi, Imam Ibnu Majah dan Imam Ahmad, Dari Sayyidina Abu Hurairah Radiyallahu anhu beliau berkata; Aku mendengar Rasulullah Shalallahu allaihi wassalam bersabda; “Angin adalah bagian dari pemberian Allah, bisa membawa rahmat dan juga bisa membawa azab. Jika kalian melihatnya, jangan mencelanya, mohonlah kepada Allah kebaikannya dan berlindunglah kepada Allah dari keburukannya.”

Dalam hadist riwayat Imam Abu Dawud dan Imam Ahmad juga disebutkan, diriwayatkan Sayyidah Aisyah Radhiyallahu ‘anha, “Sesungguhnya Rasulullah Shalallahu allaihi wassalam ketika melihat awan hitam di langit, beliau langsung meninggalkan pekerjaan, meskipun beliau sedang melakukan shalat, kemudian berucap; “Allahumma inni a’udzu bika min syarriha” (ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepadaMu dari keburukan awan ini).” Dan ketika turun hujan, Rasulullah Shalallahu allaihi wassalam berucap,  “Allahumma shayyiban nafi’an (ya Allah turunkanlah hujan yang membawa manfaat dan kesenangan).”

Seiring dengan turun hujan yang merupakan curahan rahmat dan rejeki dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala, sebagian ulama menyarankan untuk melaksanakan sholat Hajat. Sholat sunnah yang dilaksanakan 2 sampai 12 rakaat dengan niat, ‘Ushalli sunnatal hajati rak‘ataini ada’an lillahi ta‘ala’. Sholat dikerjakan seperti biasa, melakukan Takbiiratul ihram dirakaat pertama dianjurkan setelah membaca Alfatihah membaca ayat Kursi dan rakaat kedua setelah Alfatihah membaca surah Al Iklas.

Baca Juga: Setan Melakukan Berjuta Upaya Agar Umat Muslim Tidak Mengerjakan dan Lalai Mengerjakan Sholat

Kemudian setelah melaksanakan sholat dianjurkan untuk berdoa bermunajat kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Imam An Nawawi sangat menganjurkan membaca doa, ‘Allahumma atina fid-dunya hasanah wa fil akhirati hasanah wa qinaa ‘adzaaban-naar,  “Ya Allah anugerahkan kebaikan kepadaku baik di dunia maupun di akhirat, dan jagalah aku dari siksa api neraka.”

Berikut jadwal shalat untuk Kota Bandung dan sekitarnya, 7 Rajab 1445 Hijriah/19 Januari 2024 Masehi;

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x