5 Faktor Utama Penghambat Suatu Usaha Berikut Solusinya

11 November 2020, 09:43 WIB
Ilustrasi kegagalan dalam berusaha. /Pixabay/Mediamodifier/

PORTAL BANDUNG TIMUR – MENJALANKAN suatu usaha bukanlah hal yang mudah dilakukan. Selain memiliki potensi untuk menjadi tumpuan ekonomi dan sumber penghasilan, juga sebagai sumber stres dan memiliki resiko.

Terdapat banyak hal yang mempengaruhi suatu usaha berjalan dengan baik, mulai dari ide, sejauh mana memahami terhadap usaha tersebut, dan seberapa besar faktor spekulasi yang diambil dalam menjalankan usaha.

Namun harus disadari bahwa tidak ada sosok entrepreneur yang sempurna, kegagalan jangan dipandang sebagai suatu rintangan. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi keberhasilan atau kegagalan usaha, yaitu:

Baca Juga: Ini Kisah Sebuah Aplikasi Raksasa Bernama TikTok

Baca Juga: 15Minutes4me TikTok, Sisi Positif Media Sosial ?

1. Perencanaan

Perencanaan kurang matang dapat menjadi kendala pada tahap-tahap awal menjalankan usaha. Perencanaan matang mencakup segala sesuatu yang ingin diraih dan diwujudkan dalam pelaksanaannya termasuk gambaran produk yang akan dihasilkan.

2. Mental

Tekad dan kemauan keras merupakan faktor berikutnya. Jika anda yakin, maka jangan goyah meski menghadapi kegagalan berulang. Mental kuat dan berpikir positif adalah kuncinya.

3. Beban Keuangan

Tata kelola keuangan sangat diutamakan. Modal usaha semakin bertambah ketika usaha dijalankan, tidak menggunakan modal usaha untuk keperluan pribadi dan hemat dalam pengeluaran.

Baca Juga: Ada Ajang Tempat Selfie di Cicalengka

Baca Juga: 15 Drama Korea Terbaik 2020 yang Wajib Anda Tonton

4. Pengetahuan

Knowledge is Power. Ketika anda mengetahui seluk beluk usaha yang akan dijalankan, maka anda sendiri yang memegang kendali. Namun jika pengetahuan kurang, maka akan tergantung kepada pihak lain. Hal ini seringkali menjadi penyebab kemunduran suatu usaha, jangan malu untuk bertanya dan terus belajar.

5. Ekspektasi Berlebih

Faktor utama kegagalan dalam usaha adalah ekspektasi berlebih. Ketika hasil yang diharapkan tidak sesuai dengan apa yang diperoleh. Akibatnya kecewa, stress, bahkan depresi. Sejak awal pasang target yang wajar, kemudian naikkan perlahan-lahan sesuai kemampuan.

Kegagalan adalah sebuah keberhasilan yang tertunda. Selalu bersyukur serta menikmati prosesnya. (adi hermanto)***

Editor: Agus Safari

Tags

Terkini

Terpopuler